Edukasi Kesehatan Di PT Indika Energy Group

Kegiatan Edukasi Penyakit Diabetes Dan Cek Kesehatan di PT Indika Energy Group Kegiatan Edukasi Penyakit Diabetes Dan Cek Kesehatan di PT Indika Energy Group

Pada Rabu, 7 Agustus 2024, PT Medisindo Bahana mengadakan kegiatan kesehatan bertajuk "GlucoDr Goes to Office" di PT Indika Energy Group yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang kesehatan melalui pemeriksaan kesehatan gratis dan memperkenalkan alat kesehatan canggih made in Korea.

Seluruh karyawan PT Indika Energy Group berkesempatan untuk mengikuti serangkaian tes kesehatan gratis, termasuk tes gula darah, kolesterol, asam urat, dan tekanan darah. Pemeriksaan ini tidak hanya membantu memantau kondisi kesehatan secara berkala tetapi juga memberikan informasi penting tentang bagaimana menjaga pola hidup sehat.

Dalam kegiatan ini, tim Medisindo Bahana memperkenalkan produk unggulan mereka, yaitu GlucoDr, familyDr, dan Rossmax. Produk-produk ini merupakan alat kesehatan dengan teknologi terkini yang telah mendapatkan sertifikasi internasional. GlucoDr dan familyDr dirancang untuk memberikan hasil yang akurat dengan garansi seumur hidup, sementara Rossmax menawarkan pemantauan tekanan darah yang terpercaya.

Selain edukasi dan pemeriksaan kesehatan serta pengenalan produk, Tim marketing GlucoDr juga memberi kesempatan pada para peserta dan karyawan mendapatkan produk tertentu dengan harga khusus.

Sebagai tambahan, setiap peserta acara menerima merchandise eksklusif dari GlucoDr, menambah nilai dari pengalaman kesehatan yang mereka dapatkan. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen PT Medisindo Bahana untuk mempromosikan pola hidup sehat dan meningkatkan kesadaran kesehatan di lingkungan perusahaan.

Dengan rutinitas ini, PT Medisindo Bahana berharap dapat membantu setiap individu lebih sadar akan pentingnya menjaga kesehatan serta memanfaatkan teknologi terbaru dalam alat kesehatan untuk kesejahteraan masyarakat.

Media

Edukasi Bahaya Penyakit Diabetes Dan Periksa Kesehatan Gratis Di PT Indika Energy Group

Layanan Pelanggan

Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami :

Tel : +62 21 4250665    Fax : +62 21 4250703

Email : medisindo@medisindo.co.id

glucodr official glucodr official